- Diposting oleh : Admin SMKN 3 Surakarta
- pada tanggal : Oktober 13, 2022
Surakarta, (13/10) Gladi Resik Acara Kreatif Anak Sekolah Solo atau Kreasso 2022 digelar di Convention Hall Terminal Tirtonadi. Terlihat antusias dan semangat peserta mengikuti gladi resik yang akan tampil sekitar 85 sekolah dalam perform art pelajar jenjang Paud hingga SMA/SMK.
Kegiatan ini diprakrasai Pemerintah Kota (Pemkot) Solo sebagai wadah apresiasi kreativitas pelajar jenjang PAUD hingga SMA/SMK.
Acara ini akan diisi berbagai kegiatan mulai dari performing art hingga lomba-lomba. Inti dari Kreasso ini adalah pameran hasil karya siswa/siswi Kota Solo. Kreasso ini mulai menampilkan performing art, expo edukasi, workshop, kreasi food,dll
Perform art yang disuguhkan pun beragam, mulai dari menari, keroncong, hingga karawitan.
Sedangkan untuk expo atau pameran hasil karya tahun ini akan diikuti puluhan sekolah yang siap menunjukkan produk kreasi terbaik mereka.
Penulis : Hanaya (KIR) Dokumentasi : AW